Cara Mudah Komplain Belanja Online di Shopee

Diposting pada

Cara Komplain Belanja di Shopee ♦ Melakukan pembelian barang melalui aplikasi shopee dapat dilakukan dengan mudah oleh setiap orang. Ada banyak pilihan barang yang dapat dibeli di aplikasi shopee guna memenuhi kebutuhan barang yang diinginkan. Belanja online di shopee saat ini memang sangat diminati oleh banyak orang karena kemudahan yang diberikan shopee.

Saat ini shopee telah di download kurang lebih 50 jt pengguna. Yang menunjukan bahwa aplikasi shopee sangat di minati untuk melakukan belanja online. Cara belanjanyapun sangat mudah yaitu dengan mencari barang yang kita inginkan di kolom search kemudian melakukan pembayaran dengan metode yang diberikan, dan barang akan sampai sesuai alamat yang diberikan. Baca juga : Cara Mudah Buat Akun Shopee di Android, Jual Beli Aman, Mudah dan Terpercaya

Namun terkadang proses transaksi belanja online yang kita lakukan mengalami masalah yang tidak diinginkan. Contohnya barang tidak kunjung sampai, atau verifikasi pembayaran tidak ditanggapi oleh penjual atau masih banyak yang lainya sehingga membuat kita bingung dan khawatir mengenai barang yang kita pesan.

Untuk itu pada artikel ini admin akan memberikan solusi yang bisa kita lakukan jika menghadapi masalah seperti itu saat belanja online di shopee. Namun ada baiknya jika perlu memahami sedikit mengenai pengertian dari komplen dan aplikasi shopee terlebih dahulu. Yang akan admin jelaskan secara rinci di bawah ini.

Cara Komplain ke Shopee

Complain adalah bentuk keluhan yang diberikan oleh seseorang atas ketidaksesuaian atau ketidak puasan seseorang dalam menerima produk atau jasa. Sedangkan shopee adalah sebuah aplikasi perdagangan elektronik atau online yang didirikan di Singapura pada tahun 2015. Jadi komplain ke shopee dilakukan karena adanya rasa ketidaksesuaian atas barang yang diterima saat melakukan belanja online.

Jika mengalami masalah saat belanja di shopee seperti di atas, sebenarnya pihak shopee juga telah memberikan penjelasan yang baik pada penggunanya. Caranya yaitu dengan mengklik menu pusat bantuan yang ada di menu akun. Kemudian kita tinggal mencari topik sesuai permasalahan yang kita hadapi.

3 Cara Komplain Belanja di Shopee

Jika dari menu pusat bantuan yang sudah diberikan shopee belum menjawab permasalahan yang ada. Ada 3 cara yang bisa dilakukan lagi yaitu dengan menghubungi CS shopee secara langsung melalui hp android secara langsung. Cara masuk ke pusat bantuan lagi kemudian scroll ke bawah. Maka akan ada 4 pilihan untuk menghubungi CS shopee secara langsung.  Caranya adalah sebagai berikut:

cara komplain shopee

1. Chat shopee sekarang

Anda dapat melakukan komplain dengan cara chating dengan CS shopee secara langsung. Caranya adalah dengan mengklik menu tersebut. Nantinya akan muncul antrian untuk komplain anda. jika antrian sudah habis klik menu chat tersebut dan silahkan mengajukan komplain atas masalah yang anda hadapi. Anda bisa mengirimkan bukti screnshoot bukti permasalahan anda.

2. Email

Anda dapat melakukan komplain dengan cara mengirimkan email ke CS shopee. Caranya dengan mengklik menu email dan tuliskan semua permasalahan dengan mengisi form yang diberikan. Nantinya CS shopee akan memberikan jawaban dari komplain yang diberikan maksimal 3 hari kerja.

3. Telepon

Anda juga dapat langsung menelpon CS shopee secara langsung dengan menghubungi nomor 1500702. Saat menelpon anda akan dikenakan biaya telepon sesuai tarif yang berlaku.

4. Fitur pengembalian barang

Cara ini dilakukan apabila barang yang anda beli namun tidak sesuai gambar. Caranya dengan masuk ke menu saya, lalu pilih menu belanjaanku, pilih pesanan diterima dan pilih ajukan pengembalian barang atau dana. Kemudian anda disuruh untuk mengirimkan barang tersebut dengan biaya sendiri. Proses ini berlangsung maksimal 15 hari setelah anda mengajukan, dan pihak shopee yang akan menyetujui atau tidak.

Demikian 4 cara komplain ke shopee yang dapat anda lakukan. Ada baiknya saat membeli barang di shopee anda perlu memperhatikan Tips Belanja di Shoppe Agar Barang Sesuai Gambar. Agar nantinya barang yang kita beli tidak mengecewakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *