Cara Mendapatkan Token Gratis PLN♦ Ada sedikit kabar gembira untuk masyarakat Indonesia ditengah-tengah pandemic corona yang saat ini masih mewabah di Indonesia. Karena tanpa di sadari bahwa pengaruh wabah corona tersebut telah mengganggu kelancaran ekonomi masyarakat Indonesia.
Seperti yang kita ketahui bersama bahwa pemerintah telah memerintahkan semua masyarakat Indonesia untuk memperbanyak aktifitas di rumah saja. Sekolah dari rumah, bekerja dari rumah dan semuanya harus dikerjakan dirumah.
Kita kembali ke kabar gembira yang sudah saya sebutkan di atas, kabar gembiranya adalah masyarakat Indonesia akan mendapatkan bantuan listrik gratis dari PLN. Bantuan ini berlangsung selama 3 bulan dari mulai bulan APRIL sampai bulan JUNI. Dan bantuan ini berlaku untuk pelanggan listrik pra bayar dan pasca bayar.
Bantuan ini semata-mata untuk membantu masyarakat Indonesia yang saat ini sedang krisis ekonomi karena pengaruh wabah corona yang masih massif di Indonesia. Namun perlu diketahui bahwa bantuan listrik gratis ini ada kriterianya yang harus dipenuhi.
Kriterianya adalah untuk pelanggan listrik 450 V akan digratiskan pemerintah selama 3 bulan dan untuk pelanggan listrik 900 V akan mendapatkan diskon 50 %. Bantuan listrik gratis diberikan dengan melihat pemakaian tertinggi selama 3 bulan. Dan untuk pelanggan listrik yang lebih dari itu tidak mendapatkan bantuan.
Untuk pelanggan listrik pasca bayar secara otomatis langsung dibayar oleh pemerintah dan untuk yang pra bayar harus mengambil dulu token listrik nya dengan menggunakan 2 cara di bawah ini:
2 Cara Mendapatkan Token Listrik Gratis PLN
1. Melalui Situs Resmi pln.co.id
- Langkah pertama silahkan buka situs pln.co.id
- Langkah ketiga pilih menu Gratis/Diskon stimulus PSBB
- Langkah keempat silahkan anda masukan id pelanggan listrik anda lalu klik icon kaca pembesar
- Tunggu hingga tampilanya kolomnya terisi semua seperti di bawah dengan kode token di bawah
2. Melalui Whatsapp
- Langkah pertama silahkan anda simpan nomer PLN nya terlebih dahulu yaitu 0812-2123-123
- Selanjutnya anda tinggal mengirimkan nomer id pelanggan anda ke nomer tersebut via whatsapp.
- Ikuti arahan yang diberikan pihak pln sampai anda dikirimi token gratisnya.
Demikianlah 2 cara mendapatkan token gratis dari pln sebagai bantuan dari pemerintah. Namun perlu diketahui karena saking banyaknya orang yang mengakses kemungkinan pelayanan mendapatkan token gratis akan lama. Intinya anda tinggal sabar saja. Semoga bermanfaat dan terima kasih!