cara mengkhatamkan qur'an di bulan ramadhan

Cara Mengkhatamkan Al-Qur’an di Bulan Ramadhan

Diposting pada

Cara Khatam Qur’an ♦ Mengingat banyaknya pahala yang diberikan ALLAH SWT kepada umat nya yang mengerjakan amal baik di bulan ramadhan. Seyogyanya kita yang sudah dipilih menjadi umat Islam supaya dapat mengerjakan amal baik sesuai dengan perintahnya. Apalagi ALLAH SWT akan memberikan lipatan pahala yang sangat besar bagi orang yang dapat mengerjakan amal baik.

Umat Islam yang mengerjakan puasa ramadhan diharuskan menahan lapar dan haus. Tak hanya itu saja, umat Islam diharuskan untuk menahan hawa nafsu yang akan membawa pada kejelekan. Untuk itu saat datangnya bulan ramadhan ini diharuskan untuk mengerjakan amalan yang baik. Agar paling tidak dapat menutupi hawa nafsu yang sering mengintai.

Salah satu amalan yang bisa dikerjakan adalah dengan membaca Al-Qur’an sampai khatam. Tentunya tidak mungkin apabila seseorang mengkhatamkanya dalam waktu sehari. Mengingat tebalnya Al-Qur’an dan berapa jumlah ayat dan huruf yang ada. Untuk itu diperlukan target yang sesuai untuk mengkhatamkan Al-Qur’an saat bulan ramadhan.

Cara Mengkhatamkan Qur’an

Di Indonesia seperti menjadi sebuah budaya yaitu saat bulan ramadhan tiba masjid-masjid yang ada mulai terdengar suara tadarus Al-Qur’an yang dibaca oleh semua umur. Dari mulai anak-anak sampai yang dewasa, terdengarnya biasanya mulai ba’da ashar sampai nanti malam pukul 22.00 bahkan ada yang lebih. Mungkin jedanya hanya saat tiba waktunya salat magrib dan terawih.

Apa yang dilakukan orang-orang dengan tadarusan di masjid-masjid itu adalah hal yang positif. Dibandingkan dengan masjid yang tidak digunakan untuk tadarusan sehingga terkadang setelah salat terawih selesai masjidnya menjadi sepi. Kemudian dengan adanya tadarusan Al-Qur’an di masjid di waktu-waktu yang sudah saya sebutkan tadi akan membuat hati menjadi adem. Karena itu pertanda bulan ramadhan memang benar-benar kita jumpai.

Nah… untuk itu yang sudah bisa membaca Al-Qur’an baik yang sudah lancer atau belum lancer supaya dapat mentarget agar dapat mengkhatamkan Al-Qur’an. Bagi yang belum tartil bersungguh-sungguhlah dalam mengkhatamkan Al-Quran karena ada pahala yang diberikan ALLH SWT di dalam kesungguh-sungguhanya.

Baca juga :

Cara Khatam Qur’an di Bulan Ramadhan

Bulan ramadhan terjadi dalam setahun hanya 1 kali, dan mungkin di 11 bulan selain ramadhan ada banyak kesibukan yang menunda kita untuk mengkhatamkan Al-Qur’an. Maka di bulan ramadhan ini harus bisa mengkhatamkan Al-Qur’an meskipun hanya 1 kali. Jika bisa mengkhatamkannya lebih dari 1 x maka itu lebih baik.

Supaya bisa khatam paling tidak ada target kapan kita harus membaca Al-Qur’an agar bisa khatam saat bulan ramadhan berakhir. Rumusnya jika anda ingin khatam sekali berarti anda harus membaca 1 juz dalam sehari karena Al-Qur’an ada 30 juz. Sedangkan bulan ramadhan ada 29 atau 30 hari, kemudian dalam 1 juz itu ada kurang lebihnya 10 lembar. Jadi begini rumusnya:

  • Bila ingin khatam 1 X, berarti anda harus membaca setiap setelah salat 5 waktu sebanyak 2 lembar. Karena 2 lembar X 5 waktu = 10 lembar / 1 juz dalam sehari. 1 juz X 30 hari = 30 juz.
  • Bila ingin khatam 2 X, berarti anda harus membaca setiap setelah salat 5 waktu sebanyak 4 lembar. Karena 4 lembar X 5 waktu = 20 lembar / 2 juz dalam sehari. 2 juz X 30 hari = 60 juz / 2 X khatam.
  • Bila ingin khatam 3 X, berarti anda harus membaca setiap setelah salat 5 waktu sebanyak 6 lembar. Karena 6 lembar X 5 waktu = 30 lembar / 3 juz dalam sehari. 3 juz X 30 hari = 90 juz / 3 X khatam.

Ini hanya sebatas rumus untuk mempermudah dalam pengkhataman baca’an Al-Qur’an. Yang terpenting adalah niat dari dalam hati untuk bisa mendapatkan pahala dari ALLAH SWT. Meskipun bukan kewajiban tapi alangkah baiknya dapat dilakukan sebagai cara untuk mendapatkan amalan baik. Dan sebaiknya jika mengkhatamkan Al-Qur’an jangan terlalu cepat tidak kurang dari 3 hari sesuai dengan penjelasan HR; Sunan Tirmdzi yang berbunyi :

مَنْ قَرَاءَالْقُرْاَنَ فِيْ اءَقَلِّ مِنْ ثَلَاثِ لَيَلٍ لَمْ يَفْقَهْهُ * رواه الترمدي

Artinya: “barang siapa yang mengkhatamkan Al-Qur’an kurang dari 3 malam, maka dia tidka faham”

Dalam riwayat yang lain dijelaskan saat mengkhatamkan Al-Qur’an tidak kurang dari 7 hari. Tujuanya supaya dalam membaca Al-Qur’an dapat tartil serta dapat meresapi arti dari ayat yang dibaca. Demikian tips mengkhatamkan Al-Qur’an di bulan ramadhan, semoga bermanfaat. dan jangan lupa untuk berkunjung di nada313 untuk memperoleh artikel yang bermanfaat lainya. Terima kasih!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *