cara update miui

Cara Update MIUI Terbaru Tanpa Root dan Tanpa TWRP

Diposting pada

Cara Update MIUI Terbaru ♦ Untuk melakukan update miui versi terbaru dapat dilakukan dengan beberapa cara, contohnya dengan melakukan root atau menginstal TWRP pada hp yang anda miliki. Namun tentunya jika ada cara yang lebih mudah untuk pengupdatan system miui tentunya kita akan memilih yang mudah tersebut.

Jika harus melakukan root atau menginstal twrp mungkin nantinya ada banyak resiko yang dapat mempengaruhi kinerja hp. Meskipun dengan cara tersebut anda akan mendapatkan akses penuh untuk mengoprek lebih dalam dan banyak tampilan yang bisa anda terapkan di hp. Sehingga hp dapat digunakan lebih optimal dan leluasa karena lisensinya sudah terlepas.

Update miui dilakukan agar hp yang kita gunakan dapat bekerja lebih baik serta dapat menyamai dengan updatan android versi terbaru. Contoh seperti yang dilakukan adalah dengan mengupdate miui 9 ke miui 10. Nantinya tema-tema yang ada di hp pun akan diperbarui dengan yang lebih menarik sesuai dengan update terbarunya.

Cara Update MIUI

Secara fungsi MIUI adalah custom room yang dimiliki oleh xiaomi. Kepanjangan dari MIUI adalah Mobile Internet User Interface. MIUI memberikan banyak fitur yang tersedia di hp xiaomi yang bisa dimanfaatkan untuk memodifikasi/mempercantik hp. Contohnya memliki thema yang dapat diubah-ubah sesuai pilihan. Dan berikut ini beberapa fitur yang tersedia di MIUI:

  • Mengkloning aplikasi atau menggunakan dua aplikasi secara bersamaan
  • Memiliki ruang kedua untuk menginstal aplikasi, sehingga dapat menginstal 2 aplikasi dalam 1 hp tanpa aplikasi tambahan.
  • Mengunci aplikasi tanpa aplikasi tambahan
  • Merekam telepon tanpa aplikasi tambahan
  • Dan masih banyak yang lainya yang tersedia

Update MIUI terbaru adalah MIUI 11, namun ada beberapa versi hp xiaomi yang tidak bisa menerima pembaruan MIUI 11. Ada tujuh hp xiaomi yang tidak bisa pembaruan ke MIUI 11 yaitu: redmi note 4, redmi 3 s, redmi 3x, redmi 4, redmi 4 a, redmi note 3, dan redmi pro. Ketujuh jenis hp xiaomi tersebut hanya dapat menerima pembaruan sampai MIUI 10 saja.

Baca juga: 

Cara Update MIUI di HP Xiaomi dengan Gampang

Meskipun 7 versi xiaomi tidak bisa di perbarui lagi untuk sistem MIUInya, untuk masalah keamanan data xiaomi menjamin masih akan tetap aman. Adapun cara mengupdate MIUI ke versi terbaru dapat dilakukan langsung melalui hp xiaomi secara langsung tanpa melakukan root dan menginstal TWRP. Berikut ini langkah-langkah untuk mengupdate MIUI terbaru.

  • Buka pengaturan pada hp xiaomi
  • Klik menu tentang ponsel yang terletak di atas menu pengaturan

cara update miui

  • Klik menu pembaruan sistem

cara update miui

  • Lalu klik titik 3 yang berada di pojok kanan atas lalu klik unduh pembaruan. Dan tunggulah hingga proses pengunduhan berhasil

cara update miui

  • Jika sudah berhasil mengunduh aka nada tampilan seperti berikut, lalu klik mulai sekarang, dan tunggu proses hingga selesai

cara update miui

  • Jika berhasil aka nada tampilan MIUI versi terbaru sesuai update yang dilakukan.

cara update miui

Cara ini dapat dilakukan disemua hp xiaomi untuk update MIUI versi terbaru. Berhubung saya hp saya termasuk dalam 7 hp yang tidak bisa mengupdate MIUI 11, Jadi updatetanya pun hanya sampai pada MIUI 10. Untuk selain 7 hp yang sudah saya sebutkan diatas bisa mencoba cara ini untuk update MIUI 11. Tentunya akan ada tampilan yang lebih menarik lagi untuk mempercantik hp xiaomi anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *