Tajwid Surat Al-Maidah Ayat 5 Lengkap ♦ Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Sebagai orang islam, hukum halal haram harus selalu di pakai dalam segala urusan, agar hidup yang kita jalani ini menjadi barakah. Hukum tersebut juga telah di sebutkan dalam kita al-qur’an sebagai panduan hukum.
Pada kesempatan ini kita akan menganalisis tawid surat Al-Maidah ayat 5 yang dilengkapi dengan penjelasan, agar para pembaca dapat memahami dengan mudah. Serta ada isi kandungan ayat yang dapat menjadi nasihat untuk kita.
Tajwid Surat Al-Maidah Ayat 5 Lengkap Penjelasan
Berikut tajwid yang ada di dalam surat Al-Maidah ayat 5:
- الْيَوْمَ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf يَ. Cara membacanya harus terang dan jelas.
- الْيَوْمَ : Mad layin, karena ada tanda baca fatkkhah bertemu dengan huruf ya mati. Cara membacanya sekedar lunak dan lemas
- الطَّيِّبَاتُ : Al-Syamsiah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf طَّ. Cara membacanya di masukan
- الطَّيِّبَاتُ : Mad Iwadh, karena ada huruf mathobi’i yang diwaqafkan atau di akhir kalimat. Cara membacanya panjang seperti mathobi’i
- الْكِتَابَ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf كِ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- حِلٌّ لَكُمْ : Idgham billaghunnah, karena ada dhomahtain bertemu dengan huruf لَ. Cara membacanya masuk dengan tidak mendengung
- لَكُمْ وَطَعَا : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf وَ. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup
- مُكُمْ حِلٌّ : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf حِ. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup
- حِلٌّ لَهُمْ : Idgham billaghunnah, karena ada dhomahtain bertemu dengan huruf لَ. Cara membacanya masuk dengan tidak mendengung
- وَالْمُحْصَنَاتُ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf مُ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- مِنَ الْمُؤْمِنَاتِ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf مُ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- وَالْمُحْصَنَاتُ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf مُ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- الْكِتَابَ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf مُ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- مِنْ قَبْلِكُمْ : Ikhfa haqiqi, karena ada nun mati/tanwin bertemu dengan huruf قَ. Cara membacanya samar-samar membentuk huruf قَ
- قَبْلِكُمْ : Qolqolah sughro, karena ada huruf ba mati di dalam kalimat. Cara membacanya membalik membentuk huruf بْ
- قَبْلِكُمْ إِذَا : Idhar safawi, Idhar safawi, karena ada huruf mim mati/sukun bertemu dengan huruf إِ. Cara membacanya terang di bibir dengan mulut tertutup
- آتَيْتُمُوهُنَّ : Mad badal, Karena ada huruf [ ء ] bertemu dengan huruf mad dalam satu kata. Cara membacanya panjang 2 harakat
- هُنَّ : Ghunnah musyaddah, karena ada huruf nun yang bertasydid. Cara membacanya masuk dengan mendengung
- هُنَّ : Ghunnah musyaddah, karena ada huruf nun yang bertasydid. Cara membacanya masuk dengan mendengung
- غَيْرَ : Mad layin, karena ada tanda baca fatkkhah bertemu dengan huruf ya mati. Cara membacanya sekedar lunak dan lemas
- أَخْدَانٍ : Mad Iwadh, karena ada huruf mathobi’i yang diwaqafkan atau di akhir kalimat. Cara membacanya panjang seperti mathobi’i
- وَمَنْ يَكْفُرْ : Idgham bighunnah, karena ada dhamahtain bertemu dengan huruf يَ. Cara membacanya masuk dengan mendengung
- فَقَدْ حَبِطَ : Qolqolah sughro, karena ada huruf دْ mati di dalam kalimat. Cara membacanya membalik membentuk huruf دْ
- عَمَلُهُ : Mad shilah qashirah, karena sebelum hak dhamir ada huruf hidup (berharakat). Cara membacanya panjang 2 harakat seperti mad thabi’i
- فِي الْآخِرَةِ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf آ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- الْآخِرَةِ : Mad badal, Karena ada huruf [ ء ] bertemu dengan huruf mad dalam satu kata. Cara membacanya panjang 2 harakat
- الْخَاسِرِينَ : Al qomariyah, karena ada huruf ال bertemu dengan huruf خَ. Cara membacanya harus terang dan jelas
- الْخَاسِرِينَ : Mad Iwadh, karena ada huruf mathobi’i yang diwaqafkan atau di akhir kalimat. Cara membacanya panjang seperti mathobi’i
Baca juga : Tajwid Al-Ikhlas Lengkap dengan Isi Kandungan ayatnya
Isi Kandungan Surat Al-Maidah Ayat 5
Artinya : “Pada hari ini dihalalkan bagimu yang baik-baik. Makanan (sembelihan) orang-orang yang diberi Al Kitab itu halal bagimu, dan makanan kamu halal (pula) bagi mereka. (Dan dihalalkan mangawini) wanita yang menjaga kehormatan diantara wanita-wanita yang beriman dan wanita-wanita yang menjaga kehormatan di antara orang-orang yang diberi Al Kitab sebelum kamu, bila kamu telah membayar mas kawin mereka dengan maksud menikahinya, tidak dengan maksud berzina dan tidak (pula) menjadikannya gundik-gundik. Barangsiapa yang kafir sesudah beriman (tidak menerima hukum-hukum Islam) maka hapuslah amalannya dan ia di hari kiamat termasuk orang-orang merugi”.
Dalam surat Al-Maidah ayat 5 ini ada beberapa nasihat yang bisa kita jadikan sebagai pedoman.
- Allah menghalalkan hewan-hewan yang disembelih oleh orang-orang ahli kitab, namun kita sebagai umat Islam supaya mengucapkan Bismillah sebagai mutawariknya kita terhadap hukum tersebut.
- Allah menghalalkan kita untuk menikahi orang-orang ahli kitab yang ingin menjaga kehormatanya dari perbuatan keji.
- Orang yang menikah wajib untuk menggunakan mas kawin
- Allah melarang umat Islam dari perbuatan zina
- Orang yang keluar dari keimanan, di ancam oleh ALLOH amalanya dihapus bersih dan pada hari kiamat dia akan dimasukan ke Neraka.